TeknoLaNesia
- Pihak Lenovo akhirnya secara resmi telah merilis smartphone Lenovo A7000 di India dengan harga USD 144 atau sekitar Rp 1,8 jutaan.
Dengan harga yang boleh dibilang cukup terjangkau tersebut, Lenovo A7000 hadir di pasaran dengan mengusung spesifikasi cukup mumpuni seperti layar 5,5 inci 720p, prosesor octa-core 1.7GHz MediaTek MT6752, GPU Mali-T760MP2 GPU, dan dibekali RAM 2GB.
Untuk penyimpanan data, pihak Lenovo telah menyematkan internal memori berkapasitas 8GB yang bisa ditambah dengan microSD. Sedangkan di sektor fotografi, Lenovo A7000 telah membawa kamera belakang 8 MP dan kamera depan 5 MP.
Beralih ke sektor konektivitas, smartphone ini hadir dengan dukungan fitur dual-SIM, 4G LTE, dan telah berjalan dengan OS Android 5.0 Lollipop.
Baterai berdaya 2.900mAh dirasa cukup untuk memenuhi aktivitas pengguna selama satu hari. Menariknya, Lenovo A7000 diklaim pihak Lenovo sebagai smartphone yang mengusung teknologi Dolby Atmos sound.
Dilansir GSMArena (7/4), untuk penjualan tahap awal pihak Lenovo disebut akan menggunakan sistem flashsale dengan menggandeng FlipKart sebagai mitra. Sayangnya, meski sudah resmi dirilis di India, namun belum diketahui kapan Lenovo A7000 akan hadir di negara Asia lainnya, termasuk Indonesia.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar